Larangan Bicara Kotor Saat Puasa

Telah menceritakan kepada kami Amru bin Rafi’ berkata, telah menceritakan kepada kami Abdullah bin Al Mubarak dari Ibnu Abu Dzi`b dari Sa’id Al Maqburi dari Bapaknya dari Abu Hurairah ia berkata, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Barangsiapa tidak meninggalkan perkataan kotor, bodoh dan melakukannya, maka Allah tidak butuh meskipun dia meninggalkan makanan dan minumannya. “ … Continue reading Larangan Bicara Kotor Saat Puasa

Memaafkan Pembunuh

Telah mengabarkan kepada kami Ahmad bin Abdullah Al Hamdani telah menceritakan kepada kami Abu Usamah dari ‘Auf dari Hamzah Abu Umar dari ‘Alqamah bin Wa`il Al Hadhrami dari ayahnya yaitu Wa`il bin Hujr ia berkata; “Aku menyaksikan Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam ketika didatangkan seorang pembunuh yang dituntun oleh keluarga terbunuh dalam keadaan terikat. Kemudian Rasulullah … Continue reading Memaafkan Pembunuh

Mendoakan Dengan Menyentuh Rambut

Telah mengkhabarkan kepada kami Ibrahim bin Al Mustamir Al ‘Uruqi, dia berkata; telah menceritakan kepada kami Ash Shalt bin Muhammad, dia berkata; telah menceritakan kepada kami Ghassan bin Al Agharr bin Hushain An Nahsyali, dia berkata; telah menceritakan kepadaku pamanku yaitu Ziyad bin Al Hushain dari ayahnya, dia berkata; “Tatkala Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam tiba … Continue reading Mendoakan Dengan Menyentuh Rambut

Memberi Makan Orang Miskin

Telah menceritakan kepadaku Ishaq Telah mengabarkan kepada kami Rauh Telah menceritakan kepada kami Zakaria bin Ishaq Telah menceritakan kepada kami Amru bin Dinar dari Atha dia mendengar Ibnu Abbas membaca ayat; “Dan bagi orang-orang yang berat menjalankannya maka wajib membayar fidya yaitu memberi makan orang miskin, “(QS. Albaqarah 184), Ibnu Abbas berkata; Ayat ini tidak … Continue reading Memberi Makan Orang Miskin

Hijrah Ke Madinah Versi Hadits

Telah menceritakan kepada kami Yahya bin Bukair telah menceritakan kepada kami Al Laits dari ‘Uqail berkata Ibnu Syihab, telah menceritakan kepadaku ‘Urwan bin Az Zubair bahwa ‘Aisyah radliallahu ‘anha,  istri Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam berkata; Aku belum baligh ketika kedua orang tuaku sudah memeluk Islam, sejak saat itu tidak ada satu haripun yang kami lalui … Continue reading Hijrah Ke Madinah Versi Hadits

Menyelesaikan Sengketa

Telah menceritakan kepada kami Muhammad bin Ash Shabbah dan Ammar bin Khalid Al Wasithi keduanya berkata; telah menceritakan kepada kami Abu Bakr bin Ayyasy dari Dahtsam bin Qurran dari Nimran bin Jariyah dari Bapaknya berkata; “Suatu kaum mengadukan kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam tentang persengketaan mereka atas sebuah gubuk yang terdapat di tengah-tengah mereka. Lalu … Continue reading Menyelesaikan Sengketa

Memberi Salam

Telah menceritakan kepada kami Abu ‘Abdur Rahman Telah menceritakan kepada kami Haiwah berkata: Telah mengkhabarkan kepadaku Abu Hani` dari Abu ‘Ali Al Janbi dari Fadlalah bin ‘Ubaid dari Rasulullah Shallalahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Orang yang berkendara mengucap salam kepada orang yang berjalan dan orang yang sedikit mengucap salam kepada orang yang banyak.” HR. Ahmad

Malaikat Jibril Membantu Rasulullah Dalam Peperangan

Telah menceritakan kepada kami Musa telah menceritakan kepada kami Jarir bin Hazim dari Humaid bin Hilal dari Anas radliallahu ‘anhu, ia berkata; “Seolah-olah aku melihat debu-debu beterbangan di lorong-lorong jalan suku Bani Ghanmin. Hal ini sebagi bukti keterlibatan malaikat Jibril -shalawatullah ‘alaihi- ketika Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam menyerbu perkampungan Bani Quraizhah.” HR. Bukhari

Pemimpin Akan Diminta Pertanggungjawabannya

Telah menceritakan kepada kami Qutaibah berkata, telah menceritakan kepada kami Al Laits dari Nafi’ dari Ibnu Umar dari Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam, beliau bersabda: “Ketahuilah, setiap kalian adalah pemimpin dan setiap kalian bertanggung jawab dengan yang dipimpin. Maka seorang yang memerintah manusia adalah pemimpin dan bertanggung jawab atas yang dipimpinnya. Seorang laki-laki adalah pemimpin bagi … Continue reading Pemimpin Akan Diminta Pertanggungjawabannya

Antara Rambut Dan Lalat

Telah mengkhabarkan kepada kami Ahmad bin Harb, dia berkata; telah menceritakan kepada kami Qasim, dia berkata; telah menceritakan kepada kami Sufyan dari ‘Ashim bin Kulaib dari ayahnya dari Wail bin Hujr, dia berkata; “Saya datang kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam sedang saya mempunyai rambut yang mejuntai ke bahu, beliau bersabda: “Lalat.” Saya mengira bahwa yang … Continue reading Antara Rambut Dan Lalat

Design a site like this with WordPress.com
Get started